Fermentasi Kohe Kambing: Manfaat, Cara, dan Tanda Kematangannya
Fermentasi kohe kambing adalah menguraikan kotoran hewan tersebut menggunakan bakteri baik supaya bisa diolah menjadi pupuk yang berkualitas.
Kualitas pupuk yang dihasilkan dari kohe kambing sendiri bisa dilihat dari tekstur saat disentuh dan warnanya. Mengolah kohe kambing jadi penyubur lebih baik daripada menumpuk di kandang saja, bukan?
Yuk, pelajari cara fermentasi kohe kambing yang tepat agar tumbuhan Anda subur dan lebih sehat! Berikut pembahasannya untuk Anda sekalian.
Manfaat Fermentasi Kohe Kambing

Ilustrasi manfaat fermentasi kohe (Sumber: merlijn72/Pixabay)
Kohe kambing yang difermentasi mempunyai banyak manfaat, selain yang penulis sebut di atas tadi. Berikut manfaat-manfaatnya.
- Menyuburkan tanaman: Dalam konteks sebagai media tanam, kotoran hewan kambing yang sudah melalui proses penguraian akan membuat tanah lebih gembur sehingga tanaman tumbuh maksimal.
- Membantu terbentuknya senyawa: Senyawa-senyawa, seperti nitrat dan asam humat bisa lebih cepat muncul dengan adanya fermentasian tersebut.
- Berperan sebagai stimulan: Dibutuhkan untuk melancarkan pertumbuhan tanaman, mulai dari kelahiran akar, perkembangan batang, pelebaran daun, hingga pembuahan.
- Menekan pengeluaran pupuk: Pupuk kimia cenderung berharga tinggi. Oleh karenanya, banyak orang yang menggunakan fermentasi kohe sebagai cara untuk menekan budget.
Baca Juga: Ketahui Harga Mesin Pencacah Kompos Terbaik untuk Sampah dan Jerami
Bagaimana Cara Fermentasi Kohe Kambing?
Mesin tertentu bisa membantu mempercepat proses mengurai kohe kambing. Misalnya, memanfaatkan mesin pencacah sampah skala UMKM untuk menghaluskan kotoran atau merajang jerami yang dicampur dengannya.
Tidak hanya itu saja, umumnya petani menggunakan EM4 sebagai cairan untuk fermentasi. Mikroba di dalamnya bisa membusukkan kohe kambing tanpa memakan lebih banyak waktu serta mengurai aromanya.
Sekarang, kita berlanjut ke cara fermentasi kotoran kambing bila sudah memahami alat pendukung dan fungsinya.
1. Mencampur Berbagai Bahan Penting
Siapkan molase dan EM4 kemudian larutkan keduanya ke dalam air. Supaya tidak over, pakai perbandingan 1 botol kedua cairan ini untuk 10 liter air.
Bila sudah masuk, aduk hingga tercampur secara merata. Nantinya, air yang sudah menyatu dengan dua aspek tadi berperan sebagai aktivator.
Langkah berikutnya, gelar terpal atau pelapis untuk alas kohe kambing. Letakkan kohenya, lalu percikan larutan EM4 ke semua kohe seraya diaduk dengan cangkul.
Anda perlu memastikan kohe kambing sudah menyatu dengan aktivator. Hal ini penting untuk kelancaran fermentasi.
2. Mengatur Kelembapan
Berikutnya, genggam kohe kambing yang sudah tercampur dengan aktivator tadi untuk memastikan teksturnya tidak terlalu kering atau basah.
Kelembapannya terbilang ideal apabila air hanya keluar sedikit. Kalau terlalu kering, Anda boleh menambahkan air sedikit. Bisa juga memasukkan serbuk kayu bila terlalu basah.
3. Fermentasi dan Proses Tunggu
Jika Anda sudah menyelesaikan proses hingga sampai di tahap mengatur kelembapan, sekarang waktunya fermentasi dan menunggu matang.
Cara fermentasi kohe kambing ini dilakukan dengan penutupan alas. Tujuannya menciptakan kondisi yang bernama anaerob. Sekarang, Anda hanya tinggal menunggu selama satu hingga 2 pekan.
Setiap dua hingga tiga hari sekali, Anda perlu mengaduk campuran tersebut agar fermentasi merata dan tidak menimbulkan panas yang berlebihan.
4. Melihat Hasil Pupuk
Fermentasi dan pembuatan pupuk sudah Anda lakukan, sekarang tinggal melihat hasilnya, kira-kira setelah pengendapan selama 2 minggu tadi. Kalau sudah matang, pupuk siap digunakan.
Gunakan pupuk dari kohe kambing dengan bijak. Sesuaikan takaran dengan kebutuhan tanaman agar nutrisi yang masuk tidak berlebihan.
Baca Juga: 5 Jenis Pupuk Organik yang Ramah Lingkungan dan Hemat Kantong
Berbagai Tanda Fermentasi Kohe yang Berhasil
Keberhasilannya bisa Anda lihat dan rasakan dari tanda-tanda berikut ini:
- Warna kohe berubah menjadi kehitaman atau cokelat gelap;
- Tekstur tidak keras saat digenggam;
- Bau tidak enak yang biasa ada pada kohe kambing berubah jadi aroma tanah;
- Suhu dingin atau stabil, bisa juga tidak terlalu panas sewaktu kita pegang;
- Tidak muncul jamur berwarna hijau atau kuning yang berbau busuk; dan
- Menyusutnya volume akibat terurai dan bersatu dengan mikroorganisme serta objek organik lain.
Informasi perihal fermentasi kohe kambing yang mencakup manfaat, cara, dan tanda berhasilnya sudah Anda ketahui. Sekarang, tinggal dilakukan saja praktiknya.
Supaya semakin terbantu, Anda bisa menggunakan mesin dan cairan mikroorganisme dari Madanitec. Proses jadi lebih cepat dan hasil lebih merata. Hubungi 081215778768 untuk informasi produk, harga, dan pemesanan!
HubungiFermentasi Kohe Kambing: Manfaat, Cara, dan Tanda Kematangannya
Para peternak khususnya yang baru menjalani profesi tersebut harus tahu bahwa kotoran sapi yang menumpuk bisa dibuat menjadi kompos dengan... selengkapnya
Gorengan, kudapan yang hampir selalu ada di atas meja makan orang-orang Indonesia. Siapa yang tahan dengan kelezatan makanan tersebut. Namun,... selengkapnya
Dalam industri kontruksi modern, penggunaan batako dan briket menjadi hal yang umum dalam pembangunan rumah, gedung, atau infrastruktur lainnya. Untuk... selengkapnya
Peniris minyak (spinner) adalah mesin yang bisa mengurangi kadar minyak dan air pada makanan tertentu. Misalnya, minyak pada gorengan dan... selengkapnya
Dalam upaya menjaga lingkungan hidup dan mengatasi masalah banjir yang seringkali menghantui, Lubang Biopori menjadi pilihan tepat dan ramah lingkungan.... selengkapnya
Plastik telah menjadi bagian integral dari kehidupan modern, namun dampak lingkungan dari limbah plastik semakin memprihatinkan. Dengan meningkatnya penggunaan plastik... selengkapnya
Dalam era yang semakin sadar akan pelestarian lingkungan, praktik pengelolaan limbah organik telah menjadi topik penting untuk dibahas. Salah satu... selengkapnya
Dalam era kesadaran lingkungan, penanganan limbah organik menjadi sangat penting. Roller komposter muncul sebagai solusi inovatif dalam mengelola limbah organik,... selengkapnya
Mesin mixer planetary adalah perangkat dapur yang dirancang untuk menggabungkan, mengaduk, dan mencampur bahan-bahan dalam proses memasak dan baking. Nama... selengkapnya
Era teknologi sudah semakin berkembang di berbagai sektor, termasuk peternakan. Buktinya, sekarang sudah ada alat yang bernama pencacah pakan ternak... selengkapnya
4%
Mesin soft es krim merupakan mesin pembuat es krim bertekstur lembut . Es krim lembut di ini mungkin lebih dikenal… selengkapnya
Rp 13.000.000 Rp 13.500.000Mesin Pencampur Bumbu adalah mesin untuk bumbu kering dengan produk makanan yang sudah jadi seperti makanan ringan atau keripik. alat… selengkapnya
*Harga Hubungi via WAPulley Jari B1 x 14 inch BAHAN BESI COR BERAT: 7000 gram/ 7 kg TERSEDIA JUGA: Pully A1 x 2… selengkapnya
*Harga Hubungi via WA32%
Pelubang tanah biopori U dan spiral adalah alat praktis yang dirancang untuk memfasilitasi pembuatan lubang biopori dengan mudah dan efisien…. selengkapnya
Rp 170.000 Rp 250.000Mesin pencacah sampah adalah mesin yang berfungsi untuk memotong, menghancurkan dan menghaluskan sampah-sampah organik yang berupa dedaunan, rumput, limbah organik… selengkapnya
*Harga Hubungi via WAOven Gas Bima Jaya ukuran oven gas 80x44x60 api atas dan bawah warna hitam bodi tebal bodi elegant kaki kokoh pengerjaan rapih api merata gas elpiji ada peredam panas ya cat tahan panas 1 deck 2 tray ada termometernya kapasitas loyang 40x60x3 atau 30x40x3 termasuk: selang, regulator,… selengkapnya
*Harga Hubungi via WAMesin Pencuci Plastik adalah mesin yang berfungsi mencuci plastik yang sudah dicacah agar bersih lalu bisa didaur ulang lagi. Speksifikasi… selengkapnya
*Harga Hubungi via WAMesin Potong Singkong merupakan mesin yang dirancang untuk memudahkan pengolahan singkong/umbi-umbian bagi pengusaha kecil dan menengah. Mesin ini merupakan salah… selengkapnya
*Harga Hubungi via WAMesin cetak briket arang ini digunakan untuk mencetak briket dari bahan baku serbuk arang dari kelapa atau serbuk batubara. Mencetak briket… selengkapnya
*Harga Hubungi via WAMesin pencacah rumput dan kompos ini digunakan untuk mengecilkan ukuran bahan organik seperti daun-daunan, limbah sayur, ranting kecil, ranting, dan… selengkapnya
*Harga Hubungi via WA
Saat ini belum tersedia komentar.